Ekka Blog: Tutorial Membuat Halaman Disclaimer Terbaru

MenuBar

03 October 2018

Tutorial Membuat Halaman Disclaimer Terbaru


Tutorial Membuat Halaman Disclaimer di Blog


Sebelum kita membuat halaman disclaimer untuk blog, kita harus memahami dulu apa yang dimaksud dengan disclaimer dan apa pentingnya disclaimer untuk blog.

Disclaimer merupakan sebuah pernyataan untuk menjelaskan semua hal yang dimuat pada sebuah website dan blog hanya sebagai informasi saja dan pemilik/pengelola blog tidak bertanggung jawab atas kebenaran serta kelengkapan informasi yang dimuat tersebut. Disclaimer menandakan bahwa blog anda itu profesional. Pemasangan disclaimer sangat penting pada suatu halaman blog karena dapat berguna untuk menginformasikan kepada  pengunjung situs web ataupun blog agar dapat berinteraksi pada halaman situs baik itu berupa, komentar, share, upload dll. Disclaimer juga dibuat agar pengunjung dan pemilik halaman situs dapat saling menghargai satu sama lain.
Halaman disclaimer merupakan sesuatu yang sangat penting jika blog yang kita buat akan digunakan untuk melamar jadi publiser di Google Adsense. Namun, jika blog yang kita buat hanya digunakan sebagai tempat curhat maka halaman disclaimer tidak ada gunanya. Selain privacy policy dan contact us, beberapa blogger juga membutuhkan disclaimer. Walau pada dasarnya, ketika telah punya privacy policy dan contact us, itu sudah mewakili semuanya, apalagi kalau hanya sekedar blog. Namun hampir semua blog profesional memiliki contact us, privacy policy,  disclaimer dan TOS (Terms of Service).
Terlepas dari semua itu, menambahkan halaman disclaimer dapat digunakan sebagai perlindungan bagi pemilik/pengelola website dan blog yang memberikan informasi. Ketika pembaca mengunjungi di website dan blog, artinya pembaca dianggap secara otomatis menerima syarat dan ketentuan yang berlaku pada website dan blog tersebut.
Sebelum membuat disclaimer di blog, ada baiknya kita membuat contact us dan privacy policy terlebih dahulu. Halaman disclaimer membuat blog anda terlihat profesional dan memudahkan jika ingin menjadi publisher di Google Adsense.

Lalu, bagaimana cara membuat disclaimer di blog?
Sebenarnya, mengenai disclaimer sebaiknya kita membuatnya sendiri. Tapi, buat yang malas membuatnya  bisa mengikuti panduan yang akan saya jelaskan di bawah ini.
1. Pertama, silahkan kunjungi tools penyedia disclaimers www.privacypolicyonline.com/disclaimer-generator.
2. Kemudian silahkan isi form yang disediakan sesuai identitas blog anda , formnya kurang lebihnya seperti ini :
3. Setelah mengisikan semua identitas yang diperlukan silahkan pilih Generate Disclaimer.
4. Setelah anda memilih Generate Disclaimer maka akan muncul kode HTML seperti gambar di bawah ini. Pilih semua kode HTML kemudian copy.
5. Sekarang buka halaman dasbor blog anda lalu klik ' Halaman' kemudian buatlah halaman baru dengan judul Disclaimer.
6. Pastekan kode HTML yang anda copy tadi ke halaman Disclaimer anda, jangan lupa untuk mengganti mode penulisan menjadi mode HTML.
7. Save halaman anda dan tampilkan halaman Disclaimer pada navigasi anda agar mudah dilihat oleh pengunjung blog anda.



Demikian tutorial membuat halaman Disclaimer dari saya, semoga bermanfaat bagi pembaca. Terima kasih sudah berkunjung dan nantikan postingan-postingan saya selanjutnya........



No comments:

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung ke blog saya. Tinggalkan komentar dengan bahasa yang sopan.