Ekka Blog: Motivasi Belajar: Pengertian, Fungsi, dan Faktor yang Mempengaruhi

MenuBar

02 May 2020

Motivasi Belajar: Pengertian, Fungsi, dan Faktor yang Mempengaruhi


Motivasi Belajar

Hukuman yang Tepat dan Bijak Sebagai Alat Motivasi Belajar -
Gambar Dari: asixbelajar.com

Pengertian Motivasi Belajar

Istilah motivasi berasal dari bahasa latin movere yang berarti menggerakkan (to move). Secara etimologi motif atau dalam bahasa Inggrisnya motive, berasal dari kata motion yang berarti gerakan atau sesuatu yang bergerak, jadi istilah “motif” erat kaitannya dengan “gerak” yakni gerakan yang dilakukan oleh manusia atau disebut juga perbuatan atau tingkah laku (Sobur, 2009: 268).

Suprijono (2016: 182) berpendapat bahwa motivasi belajar adalah proses yang memberi semangat belajar, arah, dan kegigihan perilaku. Perilaku yang termotivasi adalah perilaku yang penuh energi, terarah, dan bertahan lama. Sedangkan menurut Djaali (2006: 107), motivasi belajar adalah kondisi fisiologis dan psikologis (kebutuhan untuk berprestasi) yang terdapat di dalam diri siswa yang mendorongnya untuk melakukan aktivitas tertentu guna mencapai tujuan tertentu (berprestasi setinggi mungkin). Tiap aktivitas yang dilakukan oleh seseorang itu didorong oleh sesuatu kekuatan dari dalam orang itu, kekuatan pendorong itulah yang disebut sebagai motif (Suryabrata, 2004: 19).


Fungsi Motivasi Belajar

Menurut Djamarah (2008: 157), fungsi motivasi belajar adalah sebagai berikut:
1.       Motivasi sebagai pendorong kegiatan
Pada mulanya anak didik tidak memiliki hasrat untuk belajar, tetapi karena ada sesuatu yang dicari munculah minatnya untuk belajar. Sesuatu yang ingin dicari tersebut dalam rangka untuk memuaskan rasa ingin tahunya dari sesuatu yang ingin dipelajari.
2.       Motivasi sebagai penggerak perbuatan
Dorongan psikologis yang melahirkan sikap terhadap anak didik itu merupakan suatu kekuatan yang tak terbendung, yang kemudian menjelma dalam bentuk gerakan psikomotorik. Disini anak didik telah melakukan aktivitas belajar dengan segenap jiwa dan raga.
3.       Motivasi sebagai pengarah kegiatan
Anak didik yang memiliki motivasi dapat menyeleksi mana perbuatan yang harus dilakukan dan mana perbuatan yang diabaikan. Dalam hal ini seseorang anak didik akan mempelajari sesuatu sesuai dengan tujuan yang hendak ia capai dan mengabaikan apa yang menurutnya tidak sesuai dengan tujuannya.

Baca juga: Indikator Motivasi Belajar

Faktor Yang Mempengaruhi Motivasi Belajar
Dimyati dan Mudjiyono (2009: 97-99), mengemukakan beberapa faktor yang mempengaruhi motivasi belajar, yakni :
1.       Cita-cita dan aspirasi siswa.
Cita-cita akan memperkuat motivasi belajar siswa baik intrinsik maupun ekstrinsik. Sebab tercapainya suatu cita-cita akan mewujudkan aktualisasi diri
2.       Kemampuan Siswa.
Keinginan seorang anak perlu dibarengi dengan kemampuan atau kecakapan dalam pencapaiannya. Kemampuan akan memperkuat motivasi anak untuk melaksanakan tugas-tugas perkembangan.
3.       Kondisi Siswa.
Kondisi siswa yang meliputi kondisi jasmani dan rohani mempengaruhi motivasi belajar. Seorang siswa yang sedang sakit, akan mengganggu perhatian belajar. Sebaliknya, seseorang siswa yang sehat, akan mudah memusatkan perhatian dalam belajar.
4.       Kondisi Lingkungan Siswa.
Lingkungan siswa dapat berupa model pembelajaran yang digunakan oleh guru dalam kegiatan pembelajaran. Model pembelajaran yang menarik dapat membuat siswa tidak cepat bosan pada saat pembelajaran berlangsung, sehingga hal tersebut tentu akan mendorong motivasi belajar siswa.


Baca juga: Penerapan Kurikulum 2013



Sumber:
Dimyati & Mudjiono. (2009). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: PT. Rineka Cipta.
Djaali. (2006). Psikologi Pendidikan. Jakarta: PT. Bumi Aksara.
Djamarah, S. B. (2008). Psikologi Belajar. Jakarta: PT. Asdi Mahasatya.
Suprijono, A. (2016). Cooperative Learning Teori & Aplikasi PAIKEM. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Suryabrata. (2004). Psikologi Kepribadian. Jakarta: Rajawali Press. 

1 comment:


  1. agen365 agen jud! online terpecaya dan teraman di indonesia :)
    WA : +85587781483

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung ke blog saya. Tinggalkan komentar dengan bahasa yang sopan.