Ekka Blog: Manajemen Interaksi

MenuBar

30 August 2018

Manajemen Interaksi

Manajemen Interaksi

Manajemen interaksi merupakan salah satu fungsi dari sistem operasi. Dengan adanya Manajemen interaksi user bisa menggunakan komputer dengan aplikasi yang sudah terinstall di komputer.
Setiap aplikasi yang ada di komputer menyediakan interface untuk menerima interaksi dari user. Ada dua jenis interface yang dapat digunakan untuk berinteraksi dengan user, yakni:

Command Line Interface (CLI)

Tampilan Aplikasi dengan CLI di Linux Ubuntu

Tampilan Aplikasi dengan CLI di Windows

Command Line Interface (CLI) merupakan sistem operasi berbasis teks. Pada sistem operasi ini, interaksi user dengan sistem dilakukan dengan mengetikan serangkaian kalimat perintah untuk dikerjakan oleh komputer. Pada instalasi berbasis teks (CLI) interaksi hanya dapat dilakukan melalui keyboard.

Dalam menjalankan sistem operasi CLI pengguna harus mengetahui perintah atau script agar bisa menjalankan sistem ini dengan baik. Contoh sistem operasi berbasis teks antara lain Linux, Debian, Linux Suse, Sun Solaris, Linux Mandrake, Knoppix, MacOs, UNIX, Windows NT, Windows 2000 Server, Windows 2003 Server.
Kelebihan CLI:
  • CLI lebih cepat dan ringan dibandingkan GUI

Kekurangan CLI:
  • Tampilannya kurang menarik bagi pengguna komputer
  • Tidak mudah digunakan untuk pengolahan gambar seperti edit foto atau video.
  • Harus mengetahui perintah atau script.


Graphical User Interface (GUI)

Tampilan GUI di Sistem Operasi Windows

Tampilan GUI di Sistem Operasi Linux Ubuntu

Pada sistem operasi GUI, interaksi user dilakukan dengan memilih simbol atau icon yang ada di komputer untuk memberikan berbagai perintah ke komputer. GUI memungkinkan user berinteraksi dengan komputer melalui gambar-gambar grafis dalam bentuk tombol, icon, menu atau sejenisnya.

Sistem operasi ini menggunakan tampilan berupa gambar atau grafis yang bertujuan untuk memudahkan proses konfigurasi atau penggunaan sistem oleh pengguna. Pengguna tidak perlu mengetahui perintah atau script dari bahasa pemograman tertentu yang biasa digunanakan pada sistem operasi berbasis teks (CLI). Contoh sistem operasi jaringan berbasis GUI adalah Linux Redhat, Windows NT 3.51, Windows 200 (NT 5.0), Windows Server 2003, Windows XP, Microsoft MS-NET, Microsoft LAN Manager, Solaris.
Kelebihan GUI:
  • Mudah digunakan untuk komputer dekstop
  • Tidak harus mengetahui perintah atau script bahasa pemograman tertentu.

Kelemahan GUI:
  • Memakan banyak memori dan tugas prosesor sehingga lebih lambat daripada modus teks saja.






Referensi:
Pranata, K.S. (2013). Sistem Operasi Jaringan untuk SMK/MAK Kelas XI. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.
Roihan, A. (2018). Instalasi & Konfigurasi Aplikasi Server (Sistem Operasi Debian). Palembang: AHATEK.


No comments:

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung ke blog saya. Tinggalkan komentar dengan bahasa yang sopan.